Komunikasi merupakan aktivitas yang paling fundamental dalam kehidupan manusia. Komunikasi dapat memperpendek jarak, menghemat biaya serta menembus ruang dan waktu. Kemampuan untuk menyampaikan informasi dan perasaan juga merupakan suatu aktivitas yang seringkali kita lakukan sehari-hari. Kemampuan berbicara seringkali disebut dengan kemampuan public speaking. Untuk memiliki kemampuan tersebut maka kita harus mempelajari ilmu komunikasi dengan baik agar kemampuan public speaking yang diinginkan bisa terasah dengan baik.

Kemampuan dan pengalaman public speaking tersebut bisa kita dapatkan di program studi Komunikasi dan Penyiaran Islam IAIN Kediri. Komunikasi dan Penyiaran Islam atau KPI ini  merupakan program studi yang akan mengarahkan para calon sarjana untuk mengasah skill public speaking, mengkomunikasikan nilai dan ajaran Islam ditengah perkembangan dunia modern serta mampu memanfaatkan media- media komunikasi modern sebagai media dakwah islam. Tidak hanya itu program studi KPI Fakultas Ushuluddin dan Dakwah ini juga telah terakreditasi B. Prodi KPI berdiri pada tahun 2007 di Jl. Sunan Ampel No.7, Ngronggo, Kec. Kota Kediri yang ditandai oleh terbitnya SK Direktur Jenderal Pendidikan Islam No. Dj.I/422/Tahun 2007.

Tidak hanya membekali mahasiswanya dengan kemampuan public speaking, program studi KPI juga memberikan pengalaman dibidang kehumasan, jurnalistik serta broadcasting. Tidak heran banyak alumni jurusan KPI kini telah  melebarkan sayapnya dikancah media. Sebut saja Evy Merdika dan juga Olga Bimaska yang kini telah berhasil menjadi MC kondang dalam setiap acara. Dalam dunia broadcasting ada Ludruk Milenial yang juga merupakan kumpulan mahasiswa KPI IAIN Kediri yang telah banyak berhasil memenangkan penghargaan dari berbagai lomba yang diikutinya, yakni Juara 1 Festival Film Pendek di UIN Walisongo Semarang dan Juara 2 Festival Film IAIN Surakarta 2018. Dalam dunia jurnalistik mahasiswa KPI akan dibekali dengan berbagai teori dan praktek. Sebagai contoh menulis hard news, feature serta melakukan live report.

Untuk menunjang perkuliahan, pihak kampus telah melengkapi segala kebutuhan sarana dan prasarana yang dibutuhkan mahasiswanya. Sarana dan prasarana tersebut antara lain studio laboratorium komunikasi yang didalamnya telah dilengkapi atribut-atribut untuk mengedit video dan juga audio, ruang siaran radio dan juga segala kebutuhan produksi acara televisi.

Dalam aktivitas belajarnya, program studi Komunikasi dan Penyiaran Islam terdapat  mata kuliah EO atau Event Organizer. Mata kuliah tersebut akan diaplikasikan dalam sebuah event atau yang sering disebut Feskom (Festival Komunikasi) yang rutin digelar setiap tahunnya dengan mengundang artis ternama Ibu Kota. Feskom tersebut dimeriahkan pula dengan adanya berbagai macam festival seperti Festival Fashion Show, Festival Photography, Festival Mural dan juga Festival Presenter.

Profil utama lulusan Komunikasi dan Penyiaran Islam akan diarahkan untuk menjadi lulusan yang ahli di bidang broadcasting (Broadcaster) yang memiliki kemampuan untuk merencanakan program produksi radio dan televisi, mampu membuat produksi program radio dan televisi dan mampu menerapkan etika penyiaran. Selain itu, lulusan prodi KPI juga ditargetkan menjadi seorang jurnalis yang handal, menjadi public relations ofiicer yang professional dalam menganilis situasi dan juga sebagai Professional Communicator yang terampil dalam berbagai level komunikasi.

Lulusan KPI juga diproyeksikan untuk menguatkan semua sisi keagamaan serta kesadaran terhadap perkembangan teknologi Indonesia yang dinamis serta mencetak mahasiswa dan alumni yang memahami kebutuhan masyarakat terhadap informasi melalui media dan perannya dalam masyarakat.

Artikel yang Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan